Instagram Logo

Instagram menjadi platform media sosial yang sangat populer dari kehidupan digital kita. Salah satu elemen yang paling mudah dikenali dari Instagram adalah logo resminya. Original Instagram logo didesain pertama kali pada tahun 2010 dengan tampilan kamera polaroid kecoklatan. 

Instagram telah menjadi tempat yang sangat penting untuk berbagi momen-momen penting dalam hidup kita. Hingga saat ini, setiap bulannya terdapat lebih dari satu miliar pengguna aktif instagram. Dalam artikel kali ini kita akan membahas tentang lambang instagram atau logo IG yang cukup ikonik.

 

Sejarah Logo Instagram

Lambang platform Instagram ini telah mengalami beberapa perubahan sejak diluncurkan pada tahun 2010. Pada awalnya, logo asli Instagram menampilkan kamera polaroid yang menjadi ikonik, namun pada tahun 2013, logo ini mengalami perubahan besar. 

Logo baru Instagram menampilkan kamera polaroid dengan warna latar belakang gradasi pelangi yang menjadi sangat dikenal di seluruh dunia. Kemudian pada tahun 2016, logo ini mengalami perubahan lagi. Kali ini menjadi desain yang lebih sederhana dengan kamera bernuansa merah muda. Logo inilah yang menjadi logo resmi Instagram hingga saat ini. 

 

Makna dari Lambang Instagram

Logo Instagram yang sekarang memiliki desain yang sederhana namun sangat kuat. Simbol kamera yang menjadi ikonik mewakili fokus platform ini pada berbagi foto dan video.

Perpaduan warna dengan gradasi warna merah muda pada logo mewakili keberagaman dan inklusivitas, yang merupakan nilai-nilai yang sangat penting bagi Instagram. Desain yang sederhana dan mudah dikenali membuat logo Instagram sangat cocok untuk digunakan di berbagai platform dan media.

 

Kegunaan Lambang IG dari Kacamata Bisnis

Logo Instagram digunakan di berbagai tempat, mulai dari aplikasi ponsel hingga situs web dan materi pemasaran. Penggunaan ig logo yang unik dan ikonik pada dasarnya sangat berdampak terhadap terbangunnya citra brand yang kuat.

Keberadaan logo instagram saat ini sangat penting dalam pembentukan identitas platform instagram di mata audiens. Tidak hanya itu, berikut ada beberapa manfaat lain dari penggunaan logo, khususnya Instagram.

  1. Membangun Identitas Merek

Logo Instagram yang konsisten dan mudah dikenali membantu membentuk identitas yang kuat bagi platform ini. Dengan logo yang ikonik dan mudah dikenali, audiens menjadi lebih terbiasa dengan keberadaan platform media sosial ini di antara platform sejenis (kompetitor).

  1. Menarik Audiens

Logo yang menarik akan menjadi sorotan sehingga lebih mudah dalam proses promosinya. Dengan logo yang menarik, Anda dapat menarik audiens yang lebih luas dan berpotensi untuk tumbuh berkembang.

  1. Menjangkau Pasar Luas

Adanya logo yang menarik dan konsisten akan membantu proses penjangkauan pasar yang luas menjadi lebih mudah. Sehingga berpotensi untuk terus berkembang dan menjamur. Terlebih lagi bagi logo suatu brand yang ditujukan untuk pasar internasional seperti Instagram. 

  1. Pembeda dari Kompetitor

Ketika instagram muncul di pasaran dan meledak, tentu sebagian orang akan berbondong-bondong untuk menciptakan hal yang serupa untuk menjajal keuntungan dengan menjadi pesaing. Nah, oleh karena itu keberadaan logo sangatlah penting untuk menjadi pembeda dari brand-brand lain yang hampir mirip (kompetitor).

  1. Bentuk Profesionalisme 

Adanya logo tidak hanya memudahkan suatu brand untuk dikenali, namun juga menjadi tanda keresmian dari suatu brand. Bayangkan jika Anda hendak membeli sesuatu, Anda akan memilih membeli dari brand yang memiliki logo resmi atau dari brand yang tidak memiliki identitas? Tentu secara naluriah kita akan membeli dari brand dengan logo yang jelas karena hal tersebut memperkuat kepercayaan kita akan keterjaminan. 

Bukan hanya berdampak pada instagram, penggunaan logo yang tepat terbukti berpengaruh besar pada suatu brand dalam proses bisnisnya. Lalu bagaimana cara membuat logo yang tepat? 

 

Cara Menciptakan Logo yang Tepat 

Proses menciptakan atau menemukan sebuah logo yang tepat bukan hal yang mudah. Dibutuhkan skill inovasi, jiwa kreatif yang tinggi, serta taste yang sesuai antara value brand dengan target audiens. 

Untungnya saat ini ada beberapa alternatif yang bisa dilakukan jika kita ingin membuat logo tanpa harus memikirkannya sendiri. Caranya yaitu dengan menggunakan layanan jasa pembuatan logo seperti digital service. Ada banyak ahensi digital di Indonesia yang menyediakan jasa pembuatan logo mulai dari konsultasi hingga desainnya. Jasa ini memiliki tarif yang berbeda-beda tergantung pada jenis layanan yang kita ambil. 

Keberadaan jasa pembuatan logo sejauh ini terbukti telah membantu para bisnis owner. Logo yang dibuat pun memiliki nilai dengan kualitas dan hasil yang memuaskan. Jadi, jika Anda ingin membuat logo tapi takut gagal, Anda bisa menyerahkan urusan ini kepada para ahlinya. 

Logo Instagram Vector

 

Dari keberadaan logo Instagram kita dapat belajar bahwa logo bukan hanya sebuah gambar, tetapi juga merupakan representasi dari nilai-nilai dan fokus platform atau brand. Hal ini terbukti bahwa dengan penggunaan yang tepat, Instagram logo dapat menjadi alat yang sangat kuat untuk membangun identitas, awareness, dan terhubung dengan audiens secara lebih mudah.